Linus Suryadi AG (1951 - 1999)

@kontributor 3/08/2020
Linus Suryadi AG (1951 - 1999)



SASTRAMEDIA.COM Linus Suryadi AG lahir di Yogyakarta, 3 Maret 1951 dengan nama lengkap Linus Suryadi Agustinus (dan meninggal di kota yang sama, 30 Juli 1999 dalam usia 48 tahun).  la berpendidikan SD Kadisobo, Sleman; SMPK Sleman; SMA Bopkri l-PAS PAL Yogyakarta, kemudian melanjutkan ke ABA jurusan Bahasa Inggris, hanya satu tahun. Kemudian pindah ke IKIP Sanata Dharma – Yogyakarta – juga hanya satu tahun. 

Mulai menulis puisi dan esai ketika bergabung dalam Persada Klub di surat kabar mingguan Pelopor Yogya pada 1970. Pernah menjadi redaktur kebudayaan surat kabar Berita Nasional di Yogyakarta (1979-1986), anggota Dewan Kesenian Yogyakarta selama 3 periode (1986-1996), dan pemimpin redaksi jurnal kebudayaan Citra Yogya (1987 – 1999). 

Ia juga pernah mengikuti Program Menulis Internasional di Universitas Iowa, Iowa City, Amerika Serikat (1982) dan The Indonesian Cultural Festival, di London bersama sejumlah penyair Indonesia (1990). 

Karya-karyanya tersebar dalam beberapa antologi seperti Langit Kelabu (1976), Pengakuan Pariyem: Dunia batin seorang wanita Jawa (1981), Perkutut Manggung (1986), Kembang Tanjung (1989), Rumah Panggung (1989), Nafas Budaya Yogya (1994), Tirta Kamandanu (1997), Laut biru langit biru (1977), Mengapa dan Bagaimana Saya Mengarang (1986)

Selain itu, ia juga menyunting beberapa buku puisi, yaitu Tugu: antologi puisi 32 penyair Yogyakarta (1986), Tonggak 1 -4 (1987),  Pesta Emas Sastra Jawa Daerah Istimewa Yogyakarta (sebagai penyunting bersama Danu Priyo Wibowo, 1996). 

Beberapa penghargaan yang diraihnya antara lain Hadiah Seni dari pemerintah Yogyakarta untuk bidang sastra (1984), Dari BBC London Seksi Indonesia dalam rangka peringatan penyair sekaligus sastrawan Indonesia yang telah wafat, untuk puisinya berjudul Berlayar (1976). Kumpulan puisi Rumah Panggung mendapat penghargaan dari Pusat Bahasa, Jakarta, (1994).

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »