Iin Farliani
Perawan Tua
terimalah
lauk tanpa serat
di meja makan yang terbuat
dari punggung ibumu
di hadapan patung yang menangisi
batu-batu yang menyusunnya
usia memekik panjang
menghirup napas orang-orang mati
tubuhmu kini kuburan paling dalam
bagi kelampauan yang tumbuh menjulang
hanya kasih sayang yang mampu melunakkan
tulang-tulang kering yang menancap bagai pagar
mengelilingi rumah jiwa di sepi gurun
gelap mengungsi ke tubuhmu
menjelma gaun malam untuk kaukenakan
ke dalam dapur ibu
temuilah!
yang tercemar ludah curut
lendir sayur
remuk kepala unggas
di atas piring berbunga
dapur ini menyeberangkan dendam
dari dinding ke dinding
tak pernah sungguh-sungguh mati,
dendam ini,
batu yang bergerak-gerak
di palung kehitaman jiwamu
2023