Tentang Jalanan - Sihar Ramses Simatupang

@kontributor 11/05/2023
Sihar Ramses Simatupang
TENTANG JALANAN




malam masih menguntit di langkahlangkah kaki para pejalan dan gelandangan kota. melupakan langkah digital kaum kantoran yang merasa mewakili sejarah ini. sunyi dan dingin juga setia  menggigil. tanpa jaket, kertap gigi dan mata pisau. di sini, biografi kota tak pernah berubah. dada kota bolong dikerikiti tikus atau kalong nyasar mencari buah menggantung di kanopikanopi apartemen. yang diam dan suci akan terbunuh. nats kaum jalanan tak pernah menjelma bunyinya; nampak sekali tuts kaum milenial dan pandita viral tak pernah sampai di kunyahan mulut mereka yang di sini. makanlah sampah dan teriaklah "bedebah" pada hidup yang tetap kejam. tak perduli pada makhluk lemah yang nyasar kemalaman; siap jadi korban, terbantai entah yang keberapa ratus kali...

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »